Terong, Si Ungu Kaya Manfaat

Terong

Terung atau yang dikenal dengan terong adalah salah satu jenis buah yang dijadikan sayur-sayuran. Terdapat berbagai jenis terong, seperti terong ungu, terong belanda, terong bulat, dan lainnya. Terong mengandung zat gizi yang sangat bermanfaat untuk tubuh. Artikel kali ini akan membahas terong secara detail.

Kandungan Gizi Terong

Terong mengandung vitamin dan mineral yang tinggi. Kandungan zat gizi inilah yang membuat terong menjadi salah satu pilihan makanan sehat.

Berikut kandungan gizi yang terdapat pada terong:

  • Niacin, Terong mengandung niacin, juga dikenal sebagai vitamin B3. Vitamin yang larut dalam air ini menggabungkan berbagai enzim yang memecah lemak, protein, karbohidrat dan alkohol untuk menghasilkan energi. Niacin juga berpartisipasi dalam produksi enzim tubuh dari asam lemak dan kolesterol. Rebusan terong menyediakan 0,6 miligram niacin, sekitar 4 persen kebutuhan harian yang direkomendasikan (AKG).

  • Riboflavin, Terdapat riboflavin, atau vitamin B2 pada terong. Riboflavin bekerja dengan sejumlah enzim dalam tubuh untuk mengubah karbohidrat, protein dan lemak menjadi energi. Enzim yang dihasilkan juga mendetoksifikasi bahan kimia yang berpotensi berbahaya bagi tubuh.

  • Tiamin, Tiamin atau vitamin B1 adalah vitamin B-kompleks yang larut dalam air dan ditemukan dalam terong. Seperti niasin dan riboflavin, tiamin berpartisipasi dalam produksi energi dari pemecahan makanan. Tubuh menggunakan tiamin untuk menghasilkan bahan genetik untuk sel-sel baru. Dalam 100 gram terong mengandung 0,08 miligram tiamin, sekitar 7 persen dari AKG.

  • Folat, Folat berperan dalam produksi sel baru. Produksi sel darah merah normal dan pertumbuhan janin selama kehamilan bergantung pada jumlah folat yang cukup. 100 gram terong rebus mengandung 14 mikrogram folat, sekitar 3 persen dari AKG untuk pria dan wanita hamil dan menyusui.

  • Vitamin E dan K, Terong mengandung vitamin E dan vitamin K. Vitamin E sebagai antioksidan, melindungi jaringan dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas. Vitamin K mendukung sistem pembekuan darah dengan membantu dalam produksi yang diperlukan protein. Terong mengandung 0,4 miligram vitamin E dan 2,9 mikrogram vitamin K. Jumlah ini sama dengan sekitar 3 persen dari asupan harian yang direkomendasikan untuk setiap vitamin.

  • Nasunin, Nasunin merupakan senyawa antioksidan yang ditemukan pada kulit terong.  Kandungan nasunin dalam terong memiliki kemampuan antiangiogenic yang merangsang pertumbuhan baru pembuluh darah dan suplai darah yang baik bagi kanker. Sel-sel kanker dapat memperoleh kemampuan angiogenesis, yang berarti mereka dapat mengembangkan untuk meningkatkan suplai darah, yang dapat menyebabkan massa kanker atau tumor untuk tumbuh lebih cepat. Nasunin dalam terong memiliki kemampuan untuk mencegah angiogenesis tersebut terjadi.

Manfaat Terong Bagi Tubuh

Selain rasanya yang enak, terong memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Berikut beberapa manfaat terong bagi tubuh:

Makan-Terong

  • Mencegah penyakit jantung

Kandungan nasunin pada terong bermanfaat untuk mengikat zat besi dalam tubuh. Zat besi baik untuk imunitas dan transport oksigen. Selain itu, kandungan fitonutrisi pada terong dapat menurunkan kolesterol dan menstabilkan tekanan darah. Hal ini dapat membantu  menurunkan risiko penyakit jantung.

  • Menyehatkan otak

Terong mengandung fitonutrien antosianin yang disebut nasunin dalam kulit terong, yang merupakan senyawa antioksidan yang berkhasiat memberikan nutrisi pada salah satu organ terpenting dalam tubuh, yaitu otak. Selain menutrisi otak, nasunin juga berperan untuk melindungi membran sel otak dari radikal bebas berbahaya dan kerusakan sel membran. Memfasilitasi transfer pesan sehingga dapat meningkatkan fungsi memori.

  • Mengontrol berat badan

Terong mengandung kadar air yang tinggi dan rendah kalori, sehingga sangat ideal sebagai makanan yang baik untuk mengontrol berat badan.

  • Menyehatkan saluran cerna

Terong mengandung serat yang tinggi sehingga dapat mencegah sembelit, kanker kolon, dan baik bagi saluran cerna.

  • Mengontrol kadar gula darah

Kandungan serat yang tinggi pada terong  dan didukung dengan karbohidrat larut yang rendah bermanfaat untuk mengatur kadar gula darah dan mengontrol penyerapan glukosa. Terong merupakan pilihan makanan terbaik bagi penderita diabetes tipe 2.

Nasunin pada terong juga dapat berperan menurunkan risiko diabetes. Antosianin ini melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan, termasuk sel beta pankreas yang mensekresikan insulin dalam tubuh. Kandungan antioksidan ini juga berperan mengurangi kerusakan pada jaringan perifer yang disebabkan tingginya kadar glukosa darah.

  • Menyehatkan Kulit

Terong mengandung kadar air yang tinggi yang dapat menjaga tubuh dan kulit terhidrasi dengan baik. Mineral dan vitamin pada terong juga berperan untuk kesehatan kulit.

  • Melembabkan kulit kepala

Terong mengandung  mineral dan vitamin yang baik untuk memberikan nutrisi bagi kulit kepala untuk tetap sehat. Hal ini akan menghindari sejumlah masalah yang terkait terhadap kesehatan kulit kepala.

  • Mencegah penuaan dini

Terong mengandung vitamin E yang berperan melawan radikal bebas yang menjadi penyebab penuaan dini. Konsumsi terong secara rutin dipercaya dapat mengatasi keriput.

  • Mencegah kanker

Kulit terong juga dapat mencegah penyakit kanker dengan mematikan sel-sel pemicu kanker. Pada kulit terong juga kaya akan serat yang baik bagi pencernaan yang dapat menurunkan risiko kanker kolon (kanker usus besar).

terong 1

Banyaknya manfaat kesehatan yang diperoleh dengan mengonsumsi terong menjadikan makanan ini menjadi salah satu makanan sehat. Saat mengonsumsi terong disarankan untuk mengonsumsinya bersama dengan kulitnya, karena kandungan gizinya tidak kalah banyak dengan isinya.

Semoga bermanfaat.

Writer     : Novia Akmaliyah, S. Gz

Editor & Proofreader : Jansen Ongko, MS.c, RD

Referensi:

  • http://www.whfoods.com/genpage.php?dbid=22&tname=foodspice
  • Ware M. 2015. Eggplant (Aubergine): Health benefits, nutritional information/ [tersedia pada: http://www.medicalnewstoday.com/articles/279359.php]
  • John TM, Media D. 2014. What are the vitamin benefits of eggplants? [tersedia pada: http://healthyeating.sfgate.com/vitamin-benefits-eggplants-4524.html]
  • Joy T. 2015. The Nutritional benefits of eggplant. [tersedia pada: http://www.livestrong.com/article/19046-nutritional-benefits-eggplant/]
  • http://www.manfaatbanget.com/2015/05/Manfaat-Teron-Ungu-Bagi-Tubuh.html