Meningkatkan Kesehatan Anda di Tempat Kerja

Sebagian besar waktu kita dihabiskan di tempat kerja, artinya lingkungan kerja dapat memainkan berat yang besar dalam kesehatan dan kesejahteraan kita.

Stres dan sakit punggung adalah dua penyebab terbesar ketidakhadiran dalam kerja. Ada banyak hal yang pekerja dapat lakukan, tidak hanya untuk mengurangi risiko gangguan kesehatan yang berhubungan dengan pekerjaan, tetapi juga untuk menggunakan waktu mereka di tempat kerja guna meningkatkan kesehatan mereka.

 

Stres

Sekitar 15,2 juta orang setiap harinya tidak masuk kerja karena stres, depresi dan cemas dengan pekerjaannya. Meskipun tidak semua stres berhubungan dengan pekerjaan, mengatasi banyak tekanan di tempat kerja penting untuk dilakukan.

Pahamilah gejala stres, jangan menunggu sampai membuat Anda sakit. Salah satu cara terbaik untuk mengatasi stres adalah mengetahui prioritas pekerjaan dan tidak mengambil lebih banyak pekerjaan apabila tidak bisa Anda tangani.

 

Sakit punggung

Sekitar 30,6 juta pekerja setiap hari tidak masuk kerja karena masalah sakit punggung, leher, nyeri otot dan gangguan tulang lainnya. Penyebab utamanya adalah posisi tubuh yang tidak baik dan gerakan tubuh (membungkuk atau mencapai barang yang letaknya jauh) atau kombinasi keduanya.

Dalam kebanyakan kasus, pengobatan terbaik untuk mengatasi hal ini adalah dengan tetap bergerak aktif dan jika perlu gunakan obat penghilang rasa sakit. Istirahat di tempat tidur justru tidak akan membantu dan dapat memperburuk keadaan. Semakin lama Anda tidak bergerak, otot punggung akan semakin lemah dan semakin terasa sakit.

 

Cedera regangan berulang

Cedera regangan berulang (RSI) lebih mungkin terjadi apabila Anda menghabiskan waktu yang lama untuk bekerja tanpa istirahat atau jika duduk di kursi yang tidak nyaman. Teknik yang salah saat menggunakan keyboard komputer dan mouse, ponsel atau perangkat telpon lainnya dapat menyebabkan RSI.

 

Posisi duduk

Jika Anda menghabiskan banyak waktu di tempat kerja dengan duduk, pastikan posisi duduk sudah benar. Apabila Anda bekerja selalu menggunakan komputer, penting untuk mengambil istirahat secara teratur, artinya setiap satu jam bekerja dengan komputer, harus beristirahat setidaknya selama 5-10 menit.

 

Olahraga

Kebanyakan dari kita menghabiskan banyak waktu berjam-jam di tempat kerja dan mungkin memiliki perjalanan panjang dan melelahkan. Namun tetap aktif di tempat kerja lebih mudah daripada yang Anda pikirkan. Berikut ini beberapa tips untuk tetap aktif selama bekerja:

  • Bersepeda atau jalan kaki menuju tempat kerja. Apabila tempat tinggal Anda tidak terlalu jauh dengan lokasi tempat bekerja, jalan kaki atau bersepeda dapat menjadi solusi. Namun, apabila lokasinya cukup jauh, turunlah satu pemberhentian bus sebelum tujuan akhir, sisanya Anda dapat berjalan.
  • Berjalan ke meja orang lain di tempat kerja jauh lebih baik daripada berbicara dengan mereka melalui telepon.
  • Gunakan tangga, bukan lift atau keluar dari lift beberapa lantai sebelum lantai tujuan, sisanyaAnda dapat berjalan menggunakan tangga.
  • Gunakan waktu makan siang untuk melakukan olahraga. Kantor Anda mungkin memiliki gym atau pergilah ke fasilitas olahraga terdekat.

Meningkatkan kebugaran secara umum dan menurunkan berat badan jika diperlukan juga merupakan keuntungan melakukan olahraga, selain itu hal ini juga dapat membantu mencegah terjadinya cedera.

 

Mengangkat beban

Salah satu penyebab utama cedera punggung, terutama saat bekerja adalah mengangkat beban atau memegang barang dengan posisi yang tidak benar. Pelajari dan ikuti metode yang benar untuk mengangkat beban dapat membantu Anda mencegah sakit punggung.

Berikut ini beberapa poin penting mengangkat beban dengan aman:

  • Berpikir dahulu sebelum Anda mengangkat beban
  • Mulailah dengan posisi yang baik
  • Jauhkan beban dengan pinggang
  • Hindari memutar punggung
  • Jauhkan kepala Anda
  • Ketahui batas maksimal Anda
  • Dorong, bukan menarik
  • Distribusikan berat secara merata

 

Pola Makan

Sepertiga dari kebutuhan kalori harian dipenuhi ketika Anda berada di tempat kerja. Apa yang kita makan dan minum tidak hanya berpengaruh terhadap kesehatan, tetapi juga berpengaruh terhadap kinerja di tempat kerja. Apabila Anda tidak makan makanan seimbang secara teratur atau kurang minum air, Anda mungkin mengalami sakit kepala, cepat lelah, atau kesulitan konsentrasi.

Pada saat istirahat, akan ada banyak tempat pilihan makan siang yang tersedia, seperti di toko sandwich, kafe, supermarket atau di kantin.Ternyata, membawa bekal makan siang sendiri juga merupakan ide yang baik karena Anda tahu persis apa yang ada di kotak makan siang dan dapat menghemat pengeluaran.